Sosiologi merupakan ilmu yang membahas perilaku sosial antar individu, antar kelompok, maupun antara individu dan kelompok. Di jurusan ini kamu juga akan membicarakan “apa itu masyarakat.” Kamu akan mempelajari struktur dan karakter masyarakat, problematika masyarakat, fenomena sosial, dan gerakan masyarakat. Selain itu, mempelajari metode survei sosial seperti kuisioner dan statistik, serta metode analisis dari hasil survei.
Keahlian Jurusan Sosiologi
- Kemampuan memahami fenomena sosial
- Kemampuan observasi
- Kemampuan meneliti
- Kemampuan melakukan analisis
- Keterampilan komunikasi
- Kemampuan berpikir kritis
Prospek Kerja Jurusan Sosiologi
Pekerja sosial
Pengalaman dalam kegiatan pengabdian masyarakat selama kuliah juga bisa diterapkan jika kamu menjadi pekerja sosial. Pengalaman tersebut sangat dibutuhkan untuk menangani konflik sosial yang tengah terjadi di masyarakat.
Jurnalis
Bagi kamu yang masih bingung jurusan sosiologi kerja apa, salah satu yang bisa dipilih adalah menjadi jurnalis. Dengan pengalaman riset, lulusan sosiologi dapat mengembangkan kemampuannya sebagai jurnalis.
HRD
Human Resource Department alias HRD merupakan divisi yang umumnya diisi oleh lulusan psikologi. Namun, lulusan sosiologi juga memiliki kesempatan untuk berkarier di divisi ini.
PNS
Lulusan sosiologi juga berkesempatan menjadi Pegawai Negeri Sipil alis PNS. Banyak peluang terbuka bagi lulusan sosiologi di Kementerian.
Marketing
Kemampuan membaca karakter setiap kelompok masyarakat juga dapat diterapkan dalam pekerjaan sebagai marketing. Terlebih, lulusan sosiologi juga memiliki kemampuan untuk melakukan pendekatan kepada masyarakat.